Soal Latihan Tata surya dan Bumi
Pilihlah jawaban yang benar!
1. Von Weizacker dan GP Kuiper merupakan ahli astronomi modern yang mengemukakan teori terjadinya tata surya berkaitan dengan teori….
a. Teori ledakan besar
b. Teori bintang kembar
c. Teori kabut nebula
d. Teori pasang surut
e. Teori planetisimal
2. Makin jauh sebuah planet dari matahari, makin lambat waktu peredarannya. Pendapat ini tersirat dalam hukum….
a. Kepler I
b. Kepler II
c. Kepler III
d. Newton
e. Titus – Bode
3. Atmosfer matahari bagian luar yang meluas sampai jutaan kilometer ke dalam angkasa disebut….
a. Fotosfer
b. Kromosfer
c. Protuberans d. Penumbra
e. Korona
4. Kepulan-kepulan gas yang tampak seperti lidah api yang memancar dari matahari disebut….
a. Fotosfer
b. Kromosfer
c. Korona
d. Protuberans
e. Sun spot
5. Alam semesta berasal dari keadaan panas dan padat yang mengalami ledakan dahsyat dan mengembangkan. Semua galaksi di alam semesta akan memuai dan menjauh pusat ledakan. Asumsi ini berasal dari….
a. The Big Bang Theory
b. The Steady State Theory
c. The Oscillating Theory
d. The Star Density
e. The Milky Way Galaxy
6. Susunan tata surya atau matahari terdapat pada galaksi….
a. Orion
b. Magellan
c. Andromeda
d. Bimasakti
e. Supernova
7. Teori yang menyatakan bahwa alam semesta sudah ada sejak dulu dengan luas tak terhingga dan bersifat tetap adalah….
a. Teori Kabut
b. Teori Bintang Kembar
c. Teori Steady State
d. Teori Big Bang
e. Teori Planetisimal
8. Lempeng samudera terbentuk oleh….
a. Silicon dan oksigen
b. Silikatc. Silikat magnesium
d. Silikat alumunium
e. Besi dan nikel
9. Teori yang menyatakan bahwa kulit bumi tidak bersifat permanen, tetapi bergerak secara mengapung adalah….
a. Teori apung
b. Teori lempeng tektonik
c. Teori apung tektonik
d. Teori tektonik
e. Teori tektonisme
10. Pertemuan lempeng sub-benua India dengan Asia menghasilkan….
a. Pegunungan Kaukasus
b. Jajaran pegunungan
c. Pegunungan Himalaya
d. Lembah sungai Brahmana
e. Aliran Sungai Gangga
11. Gerak batas-batas lempeng yang menghasilkan palung laut dan jajaran pegunungan adalah gerak….
a. Tektonik
b. Konvergen
c. Divergen
d. Sesar e. Transform
12. Pertemuan lempeng pasifik dan lempeng asia menghasilkan jajaran pegunugan yang disebut….
a. Sirkum Mediterania
b. Sirkum Pasifik
c. Pegunungan andes
d. Pegunungan Rocky
e. Pegunungan Himalaya
13. Berikut dampak terjadinya gerakan lempeng pada muka bumi adalah, kecuali….
a. Gempa bumi
b. Gunung
c. Jajaran pegunungan
d. Sedimentasi
e. Lipatan dan patahan
14. Dari sudut geologi, hampir semua kawasan Indonesia sangat rentan terhadap terjadinya gempa bumi hal ini disebabkan oleh….
a. Indonesia terletak di antara 2 samudera
b. Indonesia adalah wilayah pertemuan 3 lempeng
c. Indonesia terletak di antara 2 benua
d. Indonesia cenderung massif
e. Indonesia negara kepulauan
15. Daerah di Indonesia yang relatif aman dari bencana gempa adalah….
a. Sumatra
b. Jawa
c. Kalimantan
d. Sulawesi
e. Papua
Posting Komentar untuk "Soal Latihan Tata surya dan Bumi"