Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Bioma Gurun : Pengertian, Karakteristik, Makhluk Hidup dan Persebarannya

Pengertian

Bioma gurun adalah bioma yang didominasi oleh batu atau pasir dengan tumbuhan sangat jarang.

Ditinjau dari letak astronomis, Bioma Gurun biasanya berada antara 20° sampai 30° Lintang Utara dan Lintang Selatan. Membentang mulai dari wilayah Pantai Atlantik, Afrika hingga wilayah Asia bagian tengah.

Bioma Gurun
Gurun
Bioma gurun paling luas berpusat di sekitar 20° Lintang Utara (LU), mulai dari Pantai Atlantik di Afrika hingga ke Asia Tengah. Sepanjang daerah ini terdapat kompleks Gurun Sahara, Gurun Arab, dan Gurun Gobi dengan luas mencapai 10 juta kilometer.

Karakteristik Bioma Gurun

Karakteristik bioma gurun, antara lain sebagai berikut:

  • Curah hujan sangat rendah, yaitu sekitar 25 milimeter per tahun.
  • Evaporasi (penguapan) tinggi dan lebih cepat daripada presipitasi (hujan).
  • Kelembapan udara sangat rendah.
  • Perbedaan suhu udara siang dan malam sangat tinggi (siang 45° C, malam 0° C).
  • Tanah pasir sangat tandus karena tidak dapat menampung air.
  • Tingkat deflasi tinggi.
  • Penyebarannya biasanya di tengah benua karena sebagian besar merupakan daerah bayangan hujan.

Jenis-Jenis Bioma Gurun

1. Bioma Gurun Panas-Kering

Gurun panas dan kering identik dengan padang pasir, yaitu suatu wilayah di daerah iklim subtropis sedang yang didominasi oleh hamparan pasir dengan kondisi vegetasi yang sangat terbatas, suhu udara rata-rata tinggi, amplitudo suhu harian tinggi, curah hujan rendah, dan penguapan tinggi.

Jenis vegetasi yang dapat tumbuh dan beradaptasi terhadap kondisi padang pasir pada umumnya memiliki ciri-ciri akar yang sangat panjang, berdaun kecil dan tebal atau bahkan tidak berdaun, batang pohon relatif tebal, dan bagian tubuhnya sering kali berduri.

Contoh jenis vegetasi di daerah padang pasir, antara lain Kaktus Saguaro dan semak berduri. 

Wilayah yang termasuk sebagai bioma gurun panas kering antara lain :Gurun Sahara, Afrika Utara Gurun Kalahari dan Gurun Namib, Afrika Barat Daya Gurun Ogaden, Afrika Timur Gurun Gibson dan Gurun Simpson, Australia Gurun Gibson dan Gurun Simpson, Australia Gurun Rub Al Khali, Jazirah Arab Gurun Karakum, Gurun Taklamakan, dan Iran, Asia Barat Daya Gurun Thar, Asia Selatan Gurun Gobi, Asia Tengah

2. Bioma Gurun Dingin

Bioma gurun dingin atau salju identik dengan tundra, yaitu wilayah di daerah iklim dingin sampai kutub yang bagian permukaannya ditutupi oleh es (salju), dan memiliki jenis vegetasi (flora) yang didominasi oleh jenis lumut dan semak.

Suhu pada musim dingin di daerah ini dapat sekitar sekitar -57° C dan suhu maksimum musim panas sekitar 15° C. Meskipun air mencair di permukaan tanah selama musim panas, tetapi ada juga lapisan es yang tetap membeku.

Musim tumbuh vegetasinya cukup pendek berkisar antara 30-120 hari per tahun dan hanya jenis tumbuhan yang mampu bertahan dalam suhu dingin yang dapat bertahan hidup. 

Wilayah penyebaran bioma ini antara lain di Alaska, Kanada bagian utara, Siberia, Greenland, dan Tierre del Fuego di ujung Amerika Selatan.

Flora Dan Fauna Bioma Gurun  

Bioma Gurun juga memiliki flora dan fauna khas, antara lain: 

Jenis flora bioma gurun  

Biasanya diisi dengan jenis tumbuhan musiman yang dapat tumbuh dengan cepat saat hujan turun dan tumbuhan menahun dengan daun kecil maupun tidak berdaun. Pada tumbuhan menahun ini bentuk akarnya panjang dan bagian batang memiliki jaringan spons. Beberapa flora yang dapat hidup di tengah Bioma Gurun yakni sukulen, pohon kurma, semak beracun, dan kaktus.

Flora Bioma Gurun
Flora Gurun
Jenis fauna bioma gurun  

Fauna yang hidup di bioma ini juga sangat khas, biasanya memiliki kecil dan hidup di antara lubang. Misalnya ular, gerbil, hamster, dan tikus yang akan keluar ketika malam hari untuk mencari mangsa. Sementara ketika siang hari, hewan-hewan ini akan bersembunyi dalam lubang.

Fauna Bioma Gurun
Fauna Gurun


Baca juga : Tundra dan Taiga

Sumber : Berbagai sumber dan referensi yang relevan


Joko Sunaryanto
Joko Sunaryanto Jangan lupakan jati dirimu. "Sangkan paraning dumadi"

Posting Komentar untuk "Bioma Gurun : Pengertian, Karakteristik, Makhluk Hidup dan Persebarannya"