Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Tanah Laterit : Pengertian, Karakteristik, Persebaran dan Pemanfaatannya

Pengertian

Tanah Laterit atau tanah merah adalah jenis tanah tidak subur yang kaya akan aluminium oksida dan telah mengalami pelapukan yang lanjut. Tanah mineral ini miskin akan mineral-mineral dan mudah lapuk serta kandungan mineral resisten sangat tinggi.

Tanah laterit
Tanah merah

Karakteristik Tanah Laterit

Berikut ciri-ciri tanah laterit yang berwarna merah ini.

a. pH Netral

Setiap jenis tanah memiliki tingkat keasaman atau yang disebut juga pH. pH yang dimiliki setiap tanah tidaklah sama, melainkan berbeda-beda. Tanah ini termasuk ke dalam tanah dengan tingkat pH netral, sehingga asamnya tidak terlalu tinggi.

b. Kandungan Bahan Organik Sedang

Setiap tanah memiliki kandungan organik yang berbeda-beda. Perbedaan kandungan organik setiap tanah terletak pada jumlahnya. Kandungan organik ini sangat menentukan subur atau tidaknya tanah. Tanah merah memiliki kandungan organik dengan jumlah rendah. Maka dari itu tanah jenis ini termasuk ke dalam tanah yang tidak terlalu subur.

c. Mudah Menyerap Air

Tanah laterit ini sifatnya yang sangat mudah menyerap air. Sebenarnya menyerap air merupakan sifat alami tanah. Namun, kemampuan setiap tanah dalam menyerap air tidaklah sama. Dan tanah jenis ini merupakan tanah yang memiliki kemampuan menyerap air sangat baik.

d. Tanah Berumur Tua

Tanah-tanah yang ada di bumi dapat diukur usia. Setiap tanah biasanya memiliki umur yang berbeda-beda. Tanah merah ini termasuk jenis tanah yang telah berumur tua. Tanah yang telah berumur tua melebur dan membentuk jenis tanah baru.

e. Tidak Cocok Untuk Semua Jenis Tanaman

Sifat tanah merah yang memang tidak terlalu subur membuatnya tidak bisa ditumbuhi semua jenis tanaman. Meski begitu, bukan berarti tanah ini tidak dapat dijadikan sebagai lahan pertanian. 

Kemampuan tanah ini yang mampu menyerap air dengan baik membuatnya tetap mampu ditumbuhi oleh berbagai jenis tanaman seperti jagung, singkong, kopi, coklat, kelapa sawit dan tanaman palawija.

Persebaran Tanah Laterit di Indonesia

Penyebaran tanah ini di Indonesia diperkirakan 8.085 juta ha yang tersebar di Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Papua, dan Jawa. Karena tanah ini merupakan tanah mineral yang kaya akan seskuioksida, maka tanah ini mempunyai muatan positif dan didominasi oleh liat aktivasi rendah.

Pemanfaatan Tanah Laterit

Meski terkesan tidak subur, tanah laterit tetaplah memiliki banyak manfaat. Tanah ini memiliki begitu banyak manfaat. Berikut diantaranya.

1. Cocok untuk Mendirikan Bangunan

Tekstur tanah ini yang pada dan kokoh menjadikan jenis tanah ini sangat cocok untuk mendirikan bangunan. Sifat tanah yang kokoh membuat bangunan yang ada di atasnya tidak mudah goyah. Tanah yang padat juga akan membuat tanah dasar bangunan tidak mudah ambrol.

2. Bahan Campuran

Sifat tanah yang padat dan kokoh juga membuatnya tidak hanya cocok untuk mendirikan bangunan, melainkan juga dapat digunakan sebagai bahan campuran untuk membuat bangunan. Itulah mengapa beberapa bangunan benteng di Eropa menggunakan campuran tanah merah ini dalam pembuatannya. Selain digunakan pada benteng, di beberapa negara tanah jenis ini juga dimanfaatkan sebagai bahan bangunan.

3. Lahan Perkebunan

Meski tanah ini tidak terlalu subur, tanah ini tetap dapat digunakan sebagai lahan perkebunan. Ada beberapa tumbuhan yang dapat tumbuh dengan baik di tanah jenis ini. Tanah ini dapat dijadikan sebagai perkebunan kelapa sawit, perkebunan kopi, perkebunan cengkeh dan perkebunan karet.

4. Bahan Kerajinan

Tanah laterit ini juga banyak digunakan sebagai bahan kerajinan. Kerajinan-kerajinan seperti kendi, vas, genting dan beberapa kerajinan lainnya dibuat dengan menggunakan tanah ini. Hasil kerajinan dari tanah merah ini biasanya memiliki kualitas yang kuat dan kokoh. 

5. Cadangan Air

Kemampuan jenis tanah ini yang mampu menyerap air dengan baik membuat bisa menjadi cadangan air yang baik bagi tumbuhan ketika musim kemarau. Dengan adanya cadangan air di tanah ini juga dapat dimanfaatkan oleh manusia.

6. Dapat Digunakan untuk Mengelola Air Limbah

Air limbah atau air buangan menjadi masalah yang kerap merusak lingkungan. Ternyata air limbah ini diatasi dengan adanya tanah jenis ini. Tentu saja tidak hanya tanah merah yang berperan di sini tetapi juga dibantu dengan air hujan untuk membuang logam berat serta fosfor yang terdapat pada air limbah.












Joko Sunaryanto
Joko Sunaryanto Jangan lupakan jati dirimu. "Sangkan paraning dumadi"

Posting Komentar untuk "Tanah Laterit : Pengertian, Karakteristik, Persebaran dan Pemanfaatannya"